Pengenalan Kisah Nabi Dengan Augmented Reality Berbasis Buku Cerita Sebagai Metode Marker: Studi Kasus Nabi Idris, Nabi Saleh, Nabi Syuaib, Nabi Zulkifli, Nabi Ilyas Dan Nabi Ilyasa

  • Faisal Reza Pradhana Universitas Darussalam Gontor
  • Widya Kurniawan Universitas Darussalam Gontor
  • Arini Husaina Universitas Darussalam Gontor
Keywords: kisah nabi, Android, Augmented Reality

Abstract

Mempelajari sejarah peradaban agama sangat penting bagi umat Islam, termasuk kisah-kisah Nabi. Terdapat beberapa kisah Nabi yang kurang dikenal, berdasarkan data yang diperoleh dari siswa SDIT Anak Negeri Jombang (7-12 tahun) dan mahasiswa Universitas Darussalam Gontor Putri (19-22 tahun), melalui kuisioner tentang pengetahuan mengenai kisah-kisah Nabi yang jarang diketahui, didapatkan hasil sebagai berikut: 37,9% untuk Nabi Idris, 44,8% untuk Nabi Zulkifli, 43,25% untuk Nabi Ilyasa, 37,9% untuk Ilyas, 36,8% untuk Nabi Syuaib, dan 29,4% untuk Nabi Saleh. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan sebuah aplikasi pengenalan kisah Nabi berbasis teknologi Augmented Reality. Aplikasi ini akan menggunakan buku cerita bergambar sebagai target marker. Hasil dari penelitian ini Aplikasi ini telah melalui beberapa tahapan pengujian, yaitu uji coba black box yang menyatakan bahwa aplikasi bisa berjalan dengan lancar. Uji coba compabiliyt menyatakan bahwa aplikasi berjalan baik dengan minimum versi Android 8.0 (Oreo). Hasil uji coba acceptability terhadap ahli media sebesar 98%, ahli materi 80%, dan uji coba kepada  anak-anak berusia 7-12 tahun di SDIT Anak Negeri Jombang, sejumlah 25 anak pada kuisioner pertanyaan dengan persentase nilai 71% dan kuisioner soal materi dengan persentase 80,36%. Dapat disimpulan bahwa aplikasi ini layak digunakan, sebagai media pengenalan kisah Nabi.

Published
2023-12-31
How to Cite
[1]
F. Reza Pradhana, W. Kurniawan, and A. Husaina Fadhilah, “Pengenalan Kisah Nabi Dengan Augmented Reality Berbasis Buku Cerita Sebagai Metode Marker: Studi Kasus Nabi Idris, Nabi Saleh, Nabi Syuaib, Nabi Zulkifli, Nabi Ilyas Dan Nabi Ilyasa”, Restikom, vol. 5, no. 3, pp. 471 - 484, Dec. 2023.
Section
Article